Antonino Messicati Vitale Ditangkap di Bali

Diposting oleh Unknown on Jumat, 07 Desember 2012

Antonino Messicati Vitale Ditangkap di Bali - Kepolisian Italia bekerja sama dengan Indonesia berhasil menangkap bos mafia Sicilia, Antonino Messicati Vitale, yang tinggal di resor mewah di Bali.

Pria 40 tahun ini diyakini merupakan seorang pimpinan klan Villabate yang terlibat dalam perang antargeng pada 1990-an dan telah melakukan multikejahatan. Di antara kejahatan yang diperbuat, antara lain, pemerasan, perdagangan manusia, dan senjata. Dia ditangkap di sebuah resor di Seminyak, Kuta, Bali, pada Jumat dinihari, 7 Desember 2012. 

Keberhasilan kepolisian Italia mengetahui pelaku kejahatan ini tinggal di Bali setelah aparat memasang alat perekam telepon rekan-rekan dan keluarganya. Selanjutnya, mereka mengerahkan detektif untuk mengikutinya ke mana dia pergi, termasuk ketika kerabatnya melakukan perjalanan dari Italia ke Bali.

"Pelaku tinggal di sebuah resor mewah di Bali selama beberapa bulan," ujar seorang polisi Italia dalam sebuah pernyataan. Polisi menambahkan, pelaku sudah lama jadi buronan aparat karena terlibat dalam pembunuhan, perdagangan manusia, dan senjata.

Kantor berita Associated Press melaporkan, pelaku tinggal di flat di Legian, sebelah utara kawasan tempat pelesiran terkenal di Kuta, Bali. Antonino Messicati Vitale adalah putra bos mafia yang tewas ditembak mati petugas pada 1988. Saat ini dia dalam proses ekstradisi ke Italia. 

"Menurut red notice yang kami terima, kami harus mengirimkannya ke Italia," kata Yudi Sroja, dari Biro Kejahatan Kepolisian Indonesia. "Kendati tidak ada perjanjian ekstradisi antara Indonesia dan Italia, persoalan ini akan diproses melalui Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia."

Tertangkapnya Antonino Messicati Vitale, anggota mafia kelas kakap Italia di Bali, Jumat (7/12/2012) dini hari, tak lepas dari kecanggihan teknologi kepolisian Italia.

Menurut tim dari NCB Mabes Polri dan Polda Bali yang ikut menangkap Antonino, keberadaan pria berusia 40 tahun tersebut terlacak lewat alamat internet protocol (IP) laptop miliknya.

"Melalui kecanggihan IT, mereka berhasil mengetahui posisi tersangka. Setelah terlacak, mereka menghubungi kami untuk mem-back up penangkapan," ujar Kanit Jatanras Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Bali Kompol Pande Putu Sugiarta saat konferensi pers di Mapolda Bali, Jumat siang tadi.

Mengingat pelaku termasuk anggota mafia yang ditakuti di Italia, Kolonel Andrea Vitalone (Director Special Agent) Kepolisian Italia turut bergabung dalam tim yang melakukan penangkapan.

"Dia anggota mafia klasik Italia, mencuri di toko emas, bukan untuk dirinya, melainkan untuk organisasinya. Mereka organisasi yang punya kekuatan di negara saya. Mereka menggunakan senjata," ujar Vitalone.

Kejahatan yang dilakukan oleh Antonino tak hanya satu kasus, tetapi beberapa kasus termasuk penganiayaan yang mengakibatkan korbannya meninggal dunia. Sebelum menangkap Antonino, Interpol Italia juga menangkap rekan satu organisasinya di Bangkok, Thailand, Maret lalu.

Antonino Messicati Vitale membaca buku di Bali
Vitalone mengingatkan Kepolisian Indonesia bahwa organisasi ini sangat berbahaya. Namun, dalam pemeriksaan sementara Antonino tidak melakukan kejahatan di Bali.

Seperti diberitakan, Antonino Messicati Vitale dibekuk tim gabungan NCB Mabes Polri, NCB Italia, dan anggota Polda Bali di tempat persembunyiannya di Vila Puri-puri Kecil di Seminyak, Kuta, Jumat dini hari tadi.

Antonino telah bersembunyi di Bali selama enam bulan menghindari kejaran polisi Italia atas tindak kejahatan yang dilakukan di "Negeri Menara Pisa" tersebut.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

 
Sitemap | Disclaimer | Privacy Policy | Contact Us
Copyright © 2013. Gablenk - All Rights Reserved
In Collaboration With Cerita Dewasa | TV Dewasa
Modified by Babux Sandjaja | Powered by Blogger